Hradwareholic – Com2uS, perusahaan game global asal Korea Selatan, resmi berpartisipasi dalam AnimeJapan 2026 dengan memperkenalkan sejumlah judul game terbaru berbasis IP anime populer, termasuk Tougen Anki dan Gachiakuta.

Dalam ajang ini, Com2uS menampilkan pengembangan game Tougen Anki yang menghadirkan cerita mendalam dan karakter ikonik dari versi animenya. Game ini mengusung grafis 3D berkualitas tinggi serta penyajian sinematik untuk menciptakan pengalaman pertempuran yang dinamis dan intens.

Selain itu, Com2uS juga memperkenalkan GACHIAKUTA: The Game, sebuah survival action RPG yang diadaptasi dari anime Gachiakuta. Game ini menonjolkan gaya visual kartun dengan sentuhan graffiti yang unik, serta menawarkan pertarungan cepat dan stylish dengan beragam karakter. GACHIAKUTA: The Game dikembangkan untuk platform konsol dan PC.

Melalui partisipasinya di AnimeJapan 2026, Com2uS menegaskan komitmennya untuk terus mengembangkan layanan game berbasis IP anime dan judul populer lainnya, baik di Korea maupun pasar global. Ke depan, perusahaan akan terus memperluas jangkauan internasional serta memperkuat hubungan dengan komunitas penggemar di seluruh dunia.